INFO Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Truk Tangki Pertamina Seruduk Mobil dan Lima Motor di Cibubur, Korban Bergelimpangan

Truk Tangki Pertamina Seruduk Mobil dan Lima Motor di Cibubur, Korban Bergelimpangan

Sejumlah korban dan kendaraannya bergeletak usai diseruduk truk tangki Pertamina di Jalan Alternatif Cibubur ke arah Cileungsi, Jawa Barat, Senin (18/7/2022). Foto: screenshoot layar video viral

WartaPolitika.Com-Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) maut terjadi di Jalan Alternatif Cibubur ke arah Cileungsi, Jawa Barat, Senin (18/7/2022) pukul 15.50 WIB. Kecelakaan itu mobil truk tanki Pertamina dan sejumlah sepeda motor dan mobil. 

Berdasarkan tayangan video yang  beredar luas di media sosial (medsos) khususnya grup WhatsApp (WA), Senin (18/7/2022) sore, truk tangki pembawa BBM milik Pertamina menyeruduk sejumlah mobil dan motor yang menyebabkan sejumlah korban. 

Peristiwa lakalantas maut itu tepatnya terjadi di depan showroom Suzuki dan dekat pintu masuk ke arah Cibubur CBD, Kecamatan Jatisampurna, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Dalam video, terlihat mobil berwarna merah alami rusak pada bagian samping dan depan. Sejumlah sepeda motor pun rusak. Kemudian, ada satu kendaraan truk tangki Pertamina yang alami kerusakan pada bagian depan.

Sementara itu, sejumlah korban terutama pengemudi motor tergeletak di lokasi kecelakaan. Berdasarkan informasi di akun Twitter @RadioElshinta, lakalantas maut itu terjadi di Jalan Alternatif Cibubur dari arah Cibubur kearah Cileungsi.

Tayangan video itu juga  terlihat beberapa unit motor terguling di jalan. Tampak beberapa korban berada di dekat kendaraan, termasuk di bawah truk Pertamina. "Posisi korban ada di bawah kolong, mohon dibantu segera" kata orang di video tersebut.

Selain itu, sumber lain dokumentasi video yang diunggah di kanal Youtube JFR Video News-Entertain, disebutkan sejumlah pemotor terlindas truk tangka Pertamina. Sejumlah korban alami luka dan beberapa di antaranya meninggal dunia.

Tampak dalam potongan tayangan video itu beberapa jenazah juga tengah dievakuasi dari bawah kolong truk Pertamina tersebut. 

Berdasarkan keterangan orang yang merekam video, truk Pertamina dari arah Jakarta atau Cileungsi menyeruduk puluhan motor dan satu mobil merah yang menimbulkan korban jiwa dan luka. 

Guna mengevakuasi truk tangki untuk melancarkan arus lalu lintas, Senin (18/7/2022) pukul 16.00 WIB, satu alat berat diturunkan ke lokasi lakalantas maut tersebut. Sejumlah ambulans juga dikerahkan untuk mengevakuasi para korban.

Alat berat itu dikerahkan untuk mengevakuasi truk dan sejumlah kendaraan yang terjebak di dalam kolong truk tangki. Ada sekitar 5 motor yang masuk ke kolong truk tangki Pertamina tersebut.

Sementara itu, Kapolsek Jatisampurna Iptu Santri Dirga mengatakan diperkirakan ada lebih dari 5 motor yang jadi korban diseruduk truk tangka tersebut. ”Perkiraan lebih dari 5 motor,” terangnya, Senin (18/7/2022). (timred/WTP)


#lakantas
#cileungsi
#truktangki
#pertamina
#jalanalternatifcibubur 
#kecelakaanmaut
Anda sekarang membaca artikel Truk Tangki Pertamina Seruduk Mobil dan Lima Motor di Cibubur, Korban Bergelimpangan dengan alamat link https://www.wartapolitika.com/2022/07/truk-tangki-pertamina-seruduk-mobil-dan.html

0 Comments:

Responsive

Ads

Here