INFO Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Tiongkok Krisis Properti, Pertumbuhan Investasi Anjlok 7,4 Persen Selama Januari-Agustus 2022

Tiongkok Krisis Properti, Pertumbuhan Investasi Anjlok 7,4 Persen Selama Januari-Agustus 2022

Salah satu perumahan di Tiongkok. Foto: AFP


WELFARE.id-Sektor properti Tiongkok (China, Red)  menghadapi kondisi buruk akibat aktivitas real estate melemah. Investasi properti Tiongkok pada Januari-Agustus turun 7,4% secara tahunan (year on year/yoy), menurut data dari Biro Statistik Nasional China.

Pertumbuhanan investasi properti di Tiongkok semakin melambat dibandingkan pada Januari-Juli 2022 yang sebesar 6,4 persen.

Sejak awal tahun 2022, investasi properti di negeri Tirai Bambu itu sudah terlihat lesu. 

Tercatat, pertumbuhannya sudah turun minus 2.7% pada Januari-April 2022. Krisis properti di Tiongkok semakin suram ketika para pembeli rumah yang tidak puas dengan progres pembangunan perumahan yang belum selesai atau macet menolak untuk membayar kredit pemilikan rumah atau KPR. 

Banyak pengembang properti saat ini terlilit utang dan kehabisan uang untuk menyelesaikan proyeknya. 

Mengutip Bloomberg, penelitian China Real Estate Information menyebutkan bahwa aksi mogok membayar KPR terjadi pada setidaknya 100 proyek di 50 kota. Analis percaya bahwa penurunan nilai rumah turut mendorong aksi  masyarakat memboikot pembayaran KPR. (tim redaksi)



#tiongkok

#kondisiekonomi

#properti

#krisispembayaran

#kpr

#gagalbayarutang

#terlilitutang

Anda sekarang membaca artikel Tiongkok Krisis Properti, Pertumbuhan Investasi Anjlok 7,4 Persen Selama Januari-Agustus 2022 dengan alamat link https://www.wartapolitika.com/2022/10/tiongkok-krisis-properti-pertumbuhan.html

0 Comments:

Responsive

Ads

Here